Saham Bank Pelat Merah Terbang, BBRI 4%, BMRI 3%, dan BBNI 2%
Friday, June 28, 2024       09:32 WIB

Jakarta, CNBC Indonesia - Saham perbankan pelat merah kompak melesat pada awal perdagangan hari ini, Jumat (28/6/2024). Emiten PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbkatau memimpin dengan penguatan sempat mencapai 4%, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk() naik 3%, dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk() 2%.
Pada pukul 09.20 WIB, naik 3,59% ke level 4.620. Kemudian PT Bank Mandiri (Persero) Tbknaik 2,5% ke level 6.150 dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbknaik 2,4% ke 4.690.
tercatat telah ditransaksikan sebanyak11.229 kali yang melibatkan 183,76 juta saham. Total nilai transaksi mencapai Rp845,68 miliar.
Sementara itu, mencatat nilai transaksi Rp 223,33 miliar dalam 3.259 transaksi yang melibatkan 36,55 juta saham. Kemudianditransaksikan sebanyak 3.296 kali dengan 20,58 juta saham terlibat dan nilai transaksi mencapai Rp 96,3 miliar.
Adapun Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) kembali dibuka cenderung menguat pada perdagangan sesi I Jumat (28/6/2024), meski ada kabar kurang menggembirakan dari dalam negeri.
Pada pembukaan perdagangan hari ini, IHSG dibuka menguat 0,3% ke posisi 6.988,78. Selang sepuluh menit setelah dibuka, penguatan IHSG cenderung bertambah yakni menanjak 0,83% ke 7.025,81 dan kemudian kembali naik 1,06% ke level 7.041,52
Nilai transaksi indeks pada awal sesi I hari ini sudah mencapai sekitar Rp 3,37 triliun dengan volume transaksi mencapai 1,8 miliar lembar saham dan sudah ditransaksikan sebanyak 85.940 kali.

Sumber : www.cnbcindonesia.com
An error occurred.